Mata Kuliah yang Ditawarkan

Jadwal Perkuliahan setiap hari Jum'at pukul 09.00-10.30


  • Teknologi Pembelajaran Digital (2 SKS)

Deskripsi Mata Kuliah:

  • Pengenalan dan pengantar Komputasi Awan

  • Memahami tata kelola surat elektronik

  • Memahami struktur penyimpanan file di Google Drive dan pengelolaannya

  • Mengenal dan menggunakan Google Dokumen dan berkolaborasi dalam penggunaannya

  • Mengenal dan menggunakan Google Task dan Keep

  • Mengenal Google Spreadsheet dan bekerja dengan fitur dasarnya

  • Mengenal Google Slide dan bekerja dengan fitur dasarnya

  • Menggunakan Google Chrome dan Mesin Pencari Google

  • Mengelola Daftar Kontak dan dan Grup Kontak

  • Membuat dan bekerja dengan Google Formulir

  • Menjadwalkan dan menyelenggarakan pertemuan online

  • Mengenal dan bekerja dengan fitur dasar Google Classroom

  • Memanfaatkan vidio online dalam proses pembelajaran

  • Membuat website sederhana

  • Kepemimpinan Perusahaan (2 SKS)

Deskripsi Mata Kuliah:

Menciptakan Mahasiswa siap pakai di perusahaan dengan skill Leadership dengan pendekatan metode actual di dalam struktural perusahaan serta menciptakan Entrepreneur Muda yang siap memimpin.

MK di buat untuk mahasiswa mengenali dan memahami arti kepemimpinan di dalam organisasi perusahaan

  • Teori Leadership : Mengenal arti kepemimpinan

  • Pengenalan beberapa teori kepemimpinan

  • Kepemimpinan di perusahaan

  • Regulasi dan koordinasi antar Head Departemen dalam perusahaan

  • Mengenal Para pemimpin Dunia Termasuk pemimpin Muslim

  • Peran dan kebijakan seorang pemimpin dalam perusahaan

  • Problem solving Seorang pemimpin

  • Atitude seorang pemimpin Perusahaan

  • Pola komunikasi pemimpin perusahaan

  • Struktural dalam kepemimpinan perusahaan

  • Analisis preventif seorang pimpinan dalam perusahaan

  • Strategi up down di dalam organisasi

  • Visi dan misi seorang Pemimpin dalam perusahaan

  • Strategi pengembangan perusahaan

  • Bisnis Pertanian (2 SKS)

Deskripsi Mata Kuliah:

Matakuliah Bisnis pertanian adalah paket ilmu-ilmu dasar dan terapan yang akan memberikan kemampuan pemahaman, penerapan dan analisis kepada mahasiswa tentang bisnis pertanian sebagai satuan usaha dan sistem aktivitas penciptaan nilai tambah (yaitu bisnis pengadaan input, produksi primer, pengolahan, distribusi dan pemasaran) dari komoditi hayati. Materi matakuliah mencakup:

  1. Pengertian, ruang lingkup sistem bisnis pertanian, peran khas bisnis pertanian dalam perekonomian,

  2. Karakter umum usaha bisnis pertanian dan karakter khas bisnis pertanian, peternakan, perikanan, kehutan, dan organisasi usaha bisnis pertanian,

  3. Dimensi manajerial bisnis pertanian

  4. Konsep ekonomi dan manajemen kunci bagi bisnis pertanian.

  5. Langkah Awal mengembangkan usaha,

  6. Bisnis pertanian pengadaan input,

  7. Konsep rantai nilai dan manajemen pemasaran agribisni.

  8. Agri-service:s sistem penunjang bisnis pertanian.

  9. Sosio-psykoekonomi konsumen,

  10. Bisnis pertanian pada komoditi dan produk pertanian,

  11. Bisnis pertanian di bidang perikanan,

  12. Bisnis pertanian di bidang peternakan,

  13. Bisnis pertanian di bidang kehutanan dan wisata alam,

  14. Bisnis Pertanian di Era Digital. Kemampuan memahami, menerapkan dan menganalisis akan didapatkan mahasiswa melalui proses fasilitasi, ceramah, diskusi dan simulasi pemecahan permasalahan di setiap bagian akhir perkuliahan